oleh

Jelang Uji Coba Pembukaan Sekolah, Ratusan Guru di Sukoharjo Mulai Divaksin

Pelaksanaan vaksinasi terhadap guru dan tenaga pendidikan di Puskesmas Sukoharjo Kota sebagai persiapan uji coba PTM sekolah (foto Naura)

METROPOS.ID, SUKOHARJO – Pemkab Sukoharjo melalui Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) mulai menggelar vaksinisasi terhadap guru dan tenaga pendidikan sebagai persiapan uji coba Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di sekolah.

Secara bertahap, penyuntikan vaksin Covid-19 dilakukan disejumlah Fasiltas Kesehatan (faskes). Diantaranya di Puskesmas Sukoharjo Kota yang berada di Kelurahan Mandan, Kec. Sukoharjo. Di lokasi ini, vaksin diberikan kepada guru dan tenaga pendidikan mulai dari tingkat SMP Negeri, SMA Negeri, dan Madrasah Negeri setingkat SMP dan SMA, mewakili wilayah Sukoharjo Kota.

Sebelum disuntik vaksin, para guru terlebih dahulu mendaftarkan diri kemudian mengikuti pemeriksaan kesehatan. Setelah dipastikan sehat, para guru dan tenaga pendidikan kemudian disuntik vaksin Covid-19.

Usai disuntik, mereka diminta untuk menunggu selama 30 menit guna proses observasi mengantisipasi munculnya KIPI (Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi) atau efek samping vaksinisasi.

“Hari ini adalah vaksinasi tahap pertama terhadap guru dan tenaga pendidikan yang kemarin sudah mendapatkan surat dari Dinas Pendidikan,” terang Kepala Puskesmas Sukoharjo Kota, dr Kumari Mahanani, Senin (29/3/2021).

Uji coba PTM sendiri akan dimulai pada tanggal 5 April mendatang dimana ada 5 sekolah yang ditunjuk. Masing-masing SMP Negeri 1 Sukoharjo, SMA Negeri 1 Sukoharjo, SMK Negeri 1 Sukoharjo, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Sukoharjo dan Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 2 Sukoharjo. Total jumlah guru dan tenaga pendidikan dari masing-masing sekolah yang ditunjuk untuk uji coba PTM ini mencapai, 376 orang. Jumlah tersebut dibagi di 5 faskes yang melayani vaksinasi, yaitu RSUD Ir Soekarno, Rumah Sakit Nirmala Suri, Rumah Sakit PKU Muhammadiyah, Puskesmas Sukoharjo, dan salah satu klinik di Sukoharjo.

“Sejauh ini vaksinasi Covid-19 Alhamdulillah kita tidak menemui hambatan atau kendala, karena pemeriksaan atau penyuntikan vaksinasi sudah melalui beberapa tahap,” ucap dr Kumari.

Terpisah, Kepala Kemenag Sukoharjo Ihsan Muhadi mengaku, semula hanya satu madrasah di bawah naungan Kemenag yang ditunjuk untuk uji coba PTM. Namun, sesuai surat dari provinsi, ada tambahan satu lagi, yakni MTs Negeri Sukoharjo.

“Insya Allah cuma 2 madrasah, MAN Sukoharjo dan MTs N 2 Sukoharjo. Saat ini persiapan sudah dilakukan, tinggal menunggu izin dari Satgas Covid Kabupaten,” pungkas Ihsan. (Naura/Red).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed