oleh

Rugi Ratusan Juta…Inilah Penyebab Kebakaran Rumah Di Pulokulon

Petugas saat olah TKP Kebakaran (Foto ist)

Metropos.id, Grobogan – Kebakaran rumah kembali terjadi di Dusun Gade, RT 01/ 03, Desa Pojok, Kec. Pulokulon,.Kab. Grobogan, sekira pukul 18.30 WIB, Kamis (5/5/2022). Hal ini di sampaikan Kapolsek Pulokulon AKP Ketut melalui pesan singkatnya.

Ketut menyampaikan, api diduga dari konsleting listrik yang berasal dari kipas angin yang masih menancap di stop kontak didalam kamar, sesuai keterangan dari saksi korban.

Kipas angin yang di duga pemicu kebakaran (Foto ist)

Adapun kronologisnya kata Ketut, saat itu korban sedang menonton televisi dirumah bagian tengah kemudian tiba – tiba listrik padam dan melihat api yg sudah membesar di dalam kamar rumah bagian belakang, kemudian korban bersama istrinya keluar rumah untuk meminta tolong, dan datanglah beberapa tetangga korban yang rumahnya berada didepan rumah korban, dan disamping barat rumah korban bersama sama warga lainya membantu untuk memadamkan api dengan alat seadanya, kebetulan melintas mobil engkel berisi Torn berisi dan Langsung digunakan untuk memadamkan, namun api baru bisa dipadamkan setelah datang 2 unit mobil damkar dari Wirosari.

“Adapun rumah yang terbakar yaitu rumah depan berbentuk Limasan Ukuran 16 X 16 X 350, rumah bagian tengah berbentuk Limasan Ukuran 16 X 16 X 350 dan rumah bagian belakang berbentuk Limasan Ukuran 14 X 14 X 300 dan rumah bagian belakang atau dapur berbentuk Limasan Ukuran 12 X 12 X 300, yang semuanya terbuat dari kayu jati, dinding terbuat dari kayu jati, dan reng usuk terbuat dari jati,” katanya.

Lebih lanjut Ketut menjelaskan jika rumah tersebut milik SUBEKTI (58) Bin RATMIN (Alm), seorang PNS yakni Pengawas SD.

“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut,namun kerugian materil kurang lebih Rp 400 jutaan,” pungkasnya. (@wg/Red).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed