oleh

Tergelincir Matrial, Wanita Buruh Pabrik Terlindas Truk

Petugas Satlantas Polresta Pekalongan saat olah TKP (Foto Kermit)

Metropos.id, Pekalongan – Seorang wanita di Pekalongan, Jateng, Rabu (3/11/2021) pagi tewas mengenaskan akibat kepalanya terlindas truk di jalan Gajahmada Barat, jalur Pantura, Pekalongan. Korban yang diketahui buruh pabrik tersebut meninggal dunia di lokasi kejadian, akibat luka parah dibagian kepala.

Musibah ini di duga berawal saat korban terburu-buru hendak berangkat kerja di sebuah pabrik garmen di Pekalongan. Saat melintas di jalan Gajahmada Barat yang tengah di lakukan perbaikan, korban terjatuh akibat tergelincir matrial proyek berupa kerikil. Naas, saat terjatuh bagian kepala korban masuk kedalam kolong truk dan akhirnya korban terlindas roda truk dan tewas di lokasi kejadian.

Usai kejadian, pengemudi truk langsung melarikan diri. Namun, karena lalulintas di jalur tersebut padat, truk dan pengemudinya langsung berhasil diamankan petugas.

Saat dikonfirmasi, pengemudi yang diketahui bernama Anis, warga Kudus tersebut awalnya mengakui melihat korban terjatuh, namun tidak mengetahui jika korban tewas terlindas oleh truknya.

Kasat Lantas Polresta Pekalongan, AKP Tri Handayani yang memimpin langsung evakuasi korban, menegaskan, kami akan segera berkoordinasi dengan pihak terkait untuk segera menyingkirkan sisa-sisa material dari pengerjaan proyek jalan yang saat ini sedang berlangsung.

“Utamanya, pelaksana proyek juga harus memasang rambu, untuk keselamatan para pengguna jalan,” ujarnya.

Kasatlantas juga menghimbau, para pengguna jalan khususnya di ruas jalan yang tengah dilakukan perbaikan, yakni di jalan Gajahmada hingga jalan Gajahmada Barat, agar berhati-hati dan tetap mengutamakan keselamatan.

Korban yang meninggal dilokasi kejadian, langsung di evakuasi oleh petugas ke kamar jenazah RSUD Kraton Pekalongan. Sementara, pengemudi dan truk nya langsung di amankan di unit Laka Satlantas Polresta Pekalongan. (Mit/Red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed