METROPOS.ID, BLORA – Lumpur panas disertai letusan Rawa Kesongo di Kec. Jati, bikin heboh warga sekitar. Letusan dan semburan cukup besar terjadi 2 kali, Kamis (27/8/2020) sekira pukul 05.30 pagi dan pukul 13.30 WIB.
Lokasi tersebut berada di kawasan KPH (Kesatuan Pemangku Hutan) Randublatung terletak di Petak 141 RPH Padas BKPH Trembes.
Anggota Polhut di RPH Padas, Agus Rimbawanto, sempat merasa ketakutan saat terjadi letusan pertama. Terdengar cukup keras. Dirinya berada sekira 1 km dari lokasi letusan.
“Saya takut mas, saya sampai pegangan kayu jati,” kata Agus saat dihubungi melalui selularnya.
Disampaikan, letusan Kesongo terjadi sekira selama 10 menit.
“Saya kaget juga Mas. Nggak ada apa -apa, nggak ada gejolak apa – apa, tahu -tahu ada suara gemuruh seperti bumi runtuh,” kata dia.
Agus menyampaikan, fenomena alam di Kesongo hampir mirip seperti di Bleduk Kuwu, Grobogan. Sementara yang disemburkan Kesongo adalah gas disertai lumpur.
“Informasi yang sudah – sudah, dan informasi dari sesepuh warga setempat, memang itu gas mas,” ujarnya.
Lebih lanjut, Agus menuturkan, sekira 3 tahun yang lalu, di Kesongo sempat menewaskan seseorang. Terbaru hari ini, meskipun tidak ada korbannya, namun beberapa orang diketahui ada yang keracunan akibat kejadian ini.
Ardiles (42) salah seorang warga setempat saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa Kesongo meletus. Dia mengungkapkan, Kesongo sudah pernah meletus tapi tidak setiap tahun.
“Kepercayaan orang sini jika Kesongo meletus ada sesuatu pada bulan laboh (kemarau),” katanya.
Letusan kedua, terjadi sekira pukul 13.30 WIB. Saat itu banyak warga yang mengunjungi peristiwa langka itu. (Sam/Red).
Komentar